Sambangi Muna, Ruksamin Beri Bantuan ke Pesantren hingga Salat Jumat di Masjid Benteng Wuna

Penulis: Aripin Lapotende

RAHA, TRIBUNUTARA.COM – Bupati Konawe Utara (Konut), Ruksamin pada Kamis petang (16/6/2022), menghadiri istigasah atau doa bersama dengan tokoh masyarakat Muna, serta anak-anak pondok pesantren dan panti asuhan, di Ponpes Nahnadul Ummah Raha.

Bupati di hadapan masyarakat, mengucapkan terima kasih dan rasa syukur telah di undang di acara doa bersama tersebut. Ia mengingatkan kepada anak-anak pesantren untuk terus belajar dengan giat agar membanggakan orang tua.

“Belajar di pesantren bukan hanya dunianya tetapi akhiratnya juga kita dapat bahkan orang tuanya dapat surganya, maka dari itu terus di Ponpes,” katanya.

Selain itu, Ruksamin juga memberikan sejumlah bantuan dana kepada pihak pengelola Pondok Pesantren Nahnadul Ummah, ia berharap dapat bermanfaat demi melengkapi pembangunan infrastruktur yang masih kurang.

“Pondok Pesantren ini baru berjalan 2 tahun,
saya bantu 25 juta rupiah, semoga bisa bermanfaat,” tutup bupati.

Keesokan harinya pada Jumat (17/6/2022), Ruksamin menyambangi Masjid Wuna yang letaknya tepat berada di tengah-tengah Benteng Wuna, Kabupaten Muna.

Ketgam. Ruksamin diajak melihat Benteng Wuna. Foto: Istimewa.

Ruksamin bersilaturahmi dengan para tokoh masyarakat serta pengurus masjid Wuna. Mereka pun melaksanakan salat Jumat secara berjemaah.

Diterangkan Ruksamin, Masjid Wuna ini berada ditengah Benteng Wuna yang merupakan kota lama pada zaman kerajaan ratusan tahun silam. Ia pun melihat adanya makam para raja Muna di dekat masjid.

“Alhamdulillah diberi kesempatan melihat batu tempat pelantikan para Raja-raja Muna terdahulu. Takjub dengan Budaya Sultra khususnya yang ada di Kota Wuna ini,” tulis Ruksamin.

Show More
Back to top button