Berkah Ramadhan,Kodim 1430 Konut Bagikan Takjil Gratis

TRISULTRA.COM : KONAWE UTARA –
Bulan Suci Ramadhan menjadi momentum berbagi kebahagiaan bagi sesama. Termasuk yang dilakukan oleh Komandan Kodim 1430/ Konawe Utara.
Dipimpin langsung Dandim 1430/Konawe Utara, Letkol Arh Pramono, S. Sos., M. Han beserta anggota, menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil gratis kepada masyarakat di depan Makodim 1430/Konut, Jalan Trans Sulawesi Desa Banggarema Kecamatan Andowia Konawe Utara, Selasa (24 Maret 2025).
Kegiatan yang dimulai pukul 17.00 WITA ini disambut antusias oleh warga, terutama pengendara roda dua maupun roda empat yang melintas.
Sebanyak 100 paket takjil berisi makanan ringan dan minuman dibagikan secara cuma-cuma untuk membantu masyarakat yang sedang dalam perjalanan agar dapat berbuka puasa tepat waktu.
Dandim 1430/Konawe Utara, Letkol Arh Pramono, S. Sos., M. Han, mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian serta rasa syukur di bulan penuh berkah.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat. Semoga takjil ini bisa membantu mereka yang sedang berpuasa, terutama yang sedang melakukan perjalanan. Semoga keberkahan Ramadan ini dirasakan oleh semua,” ujarnya.
Menurutnya, aksi sosial tersebut merupakan inisiatif dari Kodim 1430/ Konut dan rutin di lakukan setiap tahun di bulan suci Ramadhan.
Sembari membagikan takjil, Dandim 1430/Konut Letkol Arh Pramono mengingatkan untuk selalu berhati-hati dalam mengendarai kendaraannya.
“Tetap berhati-hati,apabila kondisi fisik capek badan pegal sebaiknya berhenti untuk beristirahat, ingat keluarga kita dirumah menanti, apalagi sebentar lagi kita akan bersilaturahmi dengan suasana lebaran,” ujar Dandim 1430/Konut Letkol Arh Pramono.
Aksi berbagi ini mendapat respon positif dari masyarakat. Salah satu warga, Riman, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kepedulian Kodim/1430 Konut dengan berbagi takjil.
“Saya sangat bersyukur mendapatkan takjil ini. Terima kasih kepada Kodim yang telah berbagi dan peduli kepada kami,” katanya.
Selain menjadi ajang berbagi, kegiatan ini juga mempererat silaturahmi antara Kodim/1430 Konut dengan masyarakat. Aksi sosial tersebut di tutup dengan buka puasa bersama serta pembagian santunan kepada anak yatim dan keluarga tidak mampu.