Kades Olua’ao Tingkatkan JUT Demi Kelancaran Mobilitas Petani
Penulis: Redaksi

UNAAHA, TRIBUNUTARA.COM – Pemerintah Desa Ulua’ao, Kecamatan Tongauna Utara, Kabupaten Konawe, fokus membangun infrastruktur pertanian berukpa Jalan Usaha Tani (JUT) dengan menggunakan anggaran Dana Desa tahun 2022.
Sumarlin selaku Kepala Desa (Kades) Ulua’ao, saat dihubungi via WhatsApp, Senin (4/4/2022), menjelaskan bahwa peningkatan JUT tahap pertama ini, menelan anggaran 141 juta rupiah.
Panjang JUT ini mencapai 624 meter, dimaksudkan sebagai akses infrastruktur dalam meningkatkan produktivitas pertanian, serta pendapatan para petani itu sendiri.
“Peningkatan jalan pertanian ini pengerjaannya kami lakukan dengan sistem padat karya, masyarakat melakukan perbaikan jalan pertanian menuju areal persawahan,” terangnya.
Ia menuturkan, majunya sistem pertanian tidak hanya ditandai dengan penggunaan alsintan saja, tetapi juga peningkatan produktivitas dan kesejahteraan para petani sehingga perlu adanya akses transportasi yang memadai seperti jalan pertanian.
“Sampai saat ini, dari tahun 2020 sampai 2022, akses jalan pertanian yang dibangun pemerintah desa Ulua’ao sudah mencapai 1802 meter,” bebernya.
Dirinya berharap, dengan adanya peningkatan jalan pertanian, diharapkan mampu lebih mendongkrak produksi pertanian di desa, sehingga kesejahteraan para petani lebih meningkat .
“Dengan bertambahnya jalan usaha tani, saya harap tidak ada lagi keluhan terkait tingginya sewa pengangkutan gabah akibat jalan yang tidak memadai,” tutupnya.