Aksi Blusukan Mitra Tien, Ratusan Warga Terima Makanan dan Bingkisan Lebaran

Penulis: Aripin Lapotende

WANGGUDU, TRIBUNUTARA.COM – Mitra Tien, legislator wanita di Kabupaten Konawe Utara (Konut), seketika menjadi pusat perhatian, lantaran aksinya turun lapangan, berbagi kepada masyarakat, Kamis (28/4/2022).

Politisi muda ini, awalnya turun bersama rekan sesama legislatornya, Sudiro di jalan raya Kelurahan Wanggudu, Kecamatan Asera, pada sore hari.

Mereka dengan setelan pakaian serba biru tua, membagikan paket makanan buka puasa kepada masyarakat. Tak hanya itu, pengguna jalan yang lewat, baik dengan mobil maupun motor juga menerima buah tangan dari Mitra dan Sudiro.

Tak berlangsung lama, 150 paket makanan buka puasa berhasil dibagikan. Mereka menjadi pusat perhatian, dengan sambutan hangat dari masyarakat dan pengendara di Wanggudu.

Tak cukup sampai disitu, malam harinya, Mitra kembali melakukan blusukan ke Kecamatan Oheo. Ia membagikan ratusan paket sembako sebagai hadiah bingkisan lebaran kepada masyarakat.

Hubungan Mitra dengan masyarakat terlihat erat. Tak hanya sekadar membagi bingkisan, politisi muda ini juga ikut bercengkerama dan sesekali bercanda bersama warga.

Keakraban Mitra dengan masyarakat, terlihat saat ia baru turun dari kendaraan roda empatnya, langsung disambut masyarakat. Ia bahkan diajak untuk gelar acara makan bersama.

Ketua Garnita Malahayati Kabupaten Konawe Utara (Konut) ini, kepada Tribunutara.com, mengatakan bahwa sebelumnya ia juga telah melakukan hal serupa di beberapa tempat.

“Semoga bantuan yang diberikan ini, bermanfaat buat masyarakat. Mohon maaf untuk yang tidak sempat kami sambangi,” tutup Mitra Tien.

Show More
Back to top button